Baca Juga
Sudah sempat dijelaskan sebelumnya bahwa TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi) terdiri dari dua aspek yakni teknologi informasi dan teknologi komunikasi. Teknologi informasi merupakan semua hal yang berkaitan dengan proses, manipulasi serta penggunaan sebagai alat bantu pengelolaan informasi. Contoh penggunaannya adalah seperti internet, radio dan lain – lain. Sedangkan teknologi komunikasi adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan proses dalam menunjang pengiriman atau penyaluran data dari satu perangkat ke perangkat lainnya. Contoh penggunaannya adalah dalam pesawat telepon, handphone dan masih banyak lagi.
Dengan peran penting dan kehadirannya di hampir segala aktivitas kita tentu saja membuktikan bahwa TIK (teknologi informasi dan komunikasi) memiliki banyak manfaat. Dan kali ini penulis akan menjelaskan 5 manfaat besar TIK, yakni sebagai berikut :
Dengan peran penting dan kehadirannya di hampir segala aktivitas kita tentu saja membuktikan bahwa TIK (teknologi informasi dan komunikasi) memiliki banyak manfaat. Dan kali ini penulis akan menjelaskan 5 manfaat besar TIK, yakni sebagai berikut :
1. Media untuk bertukar informasi
Dengan adanya TIK setiap orang dapat lebih mudah mengakses informasi bahkan dalam genggaman dengan menggunakan fasilitas internet dalam handphone maupun komputer. Para pengguna internet juga dapat saling bertukar informasi dan semakin memperdalam ilmu pengetahuannya masing – masing dimanapun dan kapan pun.
2. Sarana komunikasi
Sebagai makhluk sosial manusia pastinya memerlukan interaksi atau komunikasi satu sama lainnya. Sebelumnya untuk menjalin interaksi kita masih menggunakan media surat dan menggunakan jasa tukang pos namun saat ini dapat diatasi dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi seperti menggunakan email, telepon atau bahkan dengan media sosial yang saat ini menjadi tren tersendiri.
3. Mempermudah pembelajaran
Jika pada zaman dulu media pembelajaran hanya berupa buku dan surat kabar dengan jangkauan terbatas namun saat ini sudah ada internet yang memberi kebebasan bagi para pengguna belajar segala hal. Berbagai macam situs sudah tersedia dan akan terus bertambah sebagai sarana saling bertukar ilmu pengetahuan. Terdapat pula fasilitas E-Bookdan video yang berisi pembelajaran tertentu.
4. Hemat biaya
Mengingat peran pentingnya di masyarakat, dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi juga akan memberi dampak positif dari segi biaya yang dikeluarkan. Contohnya bagi anda yang ingin menjual sesuatu tidak perlu membangun kios ataupun toko karena dengan memanfaatkan internet anda dapat membuat marketplace secara online dengan hanya modal data internet saja.
5. Meningkatkan produktivitas suatu pekerjaan
Teknologi informasi dan komunikasi hampir selalu dipakai di segala bidang bahkan termasuk untuk menunjang berlangsungnya suatu pekerjaan atau bahkan meningkatkan produktivitas. Dengan semakin berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi tentunya menghadirkan produk – produk baru seperti chatting atau bahkan komputer yang saling terhubung dalam suatu jaringan.
Itulah pembahasan kali mengenai pengertian TIK beserta manfaat dan sejarah perkembangan TIK dari masa ke masa. Tanpa adanya TIK, mustahil kita dapat menikmati berbagai macam teknologi canggih saat ini. Keberadaan TIK sangat berperan penting untuk menunjang aktivitas manusia.
Tidak ada komentar